Bu Risma Mata Najwa - Walikota Surabaya Di Mata Najwa Part2
Bu Risma Mata Najwa - Walikota Surabaya Di Mata Najwa Part2 - Pengakuan Wali Kota Surabaya, Tri Rismaharini alias Risma, tentang niatnya untuk mundur dalam talkshow Mata Najwa yang ditayangkan Metro TV Rabu (12/2/2014) malam, mendulang simpati banyak pihak. Di jejaring sosial berbagai dukungan terus mengalir. Publik meminta Risma untuk tetap tegar.Bukan hanya warga Surabaya, dukungan juga mengalir dari tokoh nasional dan seniman Indonesia. Seniman ternama, Sudjiwo Tedjo secara khusus memberi pujian wali kota yang menjabat sejak 2010 ini. "Ini bunga utk #BuRisma yg tak melakukan rekayasa halus agar media dan rakyat mencapreskannya," katanya. "Tabir itu telah lama mulai terbuka, tp Mata Najwa kini kian membukanya lebar2 bhw masih banyak wali kota yg lebih baik!!!"
Risma menarik perhatian publik setelah dipandang berhasil mengubah Kota Surabaya yang semula dikenal kotor dan panas menjadi asri dan bersih. Di bawah kepemimpinannya, Surabaya meraih sejumlah penghargaan internasional, seperti "The 2013 Asian Townscape Sector Award" dari PBB untuk Taman Bungkul Surabaya.
Risma mengaku tekanan yang ia terima sebagai wali kota saja sudah demikian besar, tentu tekanan yang bakal diemban seorang presiden jauh lebih besar lagi. Karena itulah, jabatan presiden tak menarik baginya. "Saya tidak tertarik menjadi presiden, jadi wali kota saja sudah susah. Apalagi menjadi seorang presiden yang dengan tanggung jawab yang sangat tinggi."